Memang tiada habisnya, pulau Kalimantan menyuguhkan suasana
alam yang indah. Bukan hanya untuk Indonesia saja, akan tetapi untuk dunia
Kalimantan mampu menunjukan keelokannya. Mulai dari hasil buminya yang melimpah
ruah sampai tempat wisata yang unik dan menarik membuat berbagai bangsa di
dunia iri dengan Borneo ini.
Terdapat beberapa objek wisata yang terkenal dan menarik
untuk dikunjungi dan salah satunya adalah
Objek Wisata pantai Pasir Panjang. Objek wisata Pantai Pasir Panjang
merupakan objek wisata yang cukup terkenal di kalimantan. Hal ini dikarenakan
lokasinya yang menghadap ke laut Natuna. Selain itu terdapat beberapa pulau
kecil disekitarnya seperti pulau Lemukutan, pulau Randayan, dan pulau Kabung.
Di sini anda dapat menyewa perahu kecil atau speed boat untuk berkeliling dan
menuju pulau-pulau kecil tersebut. Sebagai sebuah lokasi wisata yang terkenal,
tentunya beberapa fasilitas modern disediakan disini seperti hotel, cottage,
diskotik, toko supevir, resto dan masih banyak lagi yang memenuhi bibir pantai
Pasir Panjang ini. Biasanya para wisatawan berkunjung ke sini untuk sekedar
melapas penat, olahraga renang, menyelam, memancing, berselancar atu ski air.
Pantai Pasir Panjang ini terdapat di Kecamatan Tujuhbelas,
sekitar 17 Km dari pusat kota Singkawang. Akses jalur yang dapat ditempuh untuk
menuju pantai ini cukup mudah dan nyaman karena kondisi jalan telah beraspal
dan dapat dilalui oleh kendaraan roda empat. Sarana transfortasi dari dan
menuju Pantai Pasir panjang dapat dengan mudah dijumpai seperti taksi, mini
bus, kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum lainnya.
Hamparan pasir putih dan bebatuan yang membentang disertai
deburan ombak dan hembusan angin menambah daya tarik tersendiri bagi para
pengunjung. Bahkan pengunjung dapat bermain air laut. Suasana khas pantai yang
menarik seperti matahari terbit dan teerbenam membuat suasana pantai Pasir
panjang semakin berkesan. Ditemani panorama gunung besi dan pepohonan nan
rindang semakin terlihat keelokan dan keistimewaan tempat ini.
Nah, apabila anda berkunjung ke Singkawang. Jangan sampai
anda melewatkan untuk berkunjung ke Pantai Pasir Panjang ini. Selain keelokan
pantainya anda juga akan berkesan dan betah untuk berlama-lama di pantai ini.
Selamat berkunjung semoga wisata Indonesia semakin lebih maju ....
No comments:
Post a Comment